Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Aplikasi Pengedit Video Terbaik di Android


Di era serba canggih dan modern ini hampir semua hal mengalami perkembangan termasuk video. Dulu ketika ingin mengedit video Anda harus menggunakan komputer dan itupun hanya bisa dilakukan oleh orang tertentu saja. Namun di zaman serba canggih ini, Anda yang notabene tidak pernah belajar cara mengedit video pun bisa belajar secara otodidak melalui smartphone.





Inilah salah satu keuntungan adanya smartphone dimana Anda bisa lebih mudah untuk belajar banyak hal termasuk mengedit video. Ada banyak aplikasi untuk belajar mengedit video yang bisa Anda download dengan gratis baik dari playstore maupun appstore. Nah, di artikel ini penulis akan merangkum beberapa aplikasi pengedit video terbaik yang bisa Anda coba. Check it out!!!.





5 Aplikasi Editor Video Terbaik di Android





Aplikasi Pengedit Video Terbaik Untuk Android
Aplikasi Pengedit Video Terbaik Untuk Android




1. Adobe Premiere Clip





Aplikasi yang satu ini sangat mudah digunakan karena Anda bisa mengedit video dengan sangat mudah dan cepat. Anda juga bisa membuat video secara langsung dengan memilih beberapa foto atau klip. Fitur-fitur yang disediakan oleh aplikasi ini seperti memotong, menambahkan musik, filter, efek, dsb.





Keuntungan yang Anda dapatkan jika mendownload aplikasi ini adalah tidak akan ada iklan yang mengganggu sehingga Anda bisa belajar edit video dengan lebih leluasa.







2. VideoShow





Aplikasi yang satu ini telah menerima banyak penghargaan salah satunya penghargaan sebagai salah satu aplikasi pengeditan video terbaik untuk Android, jadi kualitasnya pun sudah tidak perlu diragukan lagi. Walaupun telah menerima berbagai penghargaan, namun aplikasi ini tetap bisa Anda download dengan gratis!.







Dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa mengedit video tanpa batasan durasi. Terdapat 50 filter yang disediakan dalam video ini, Anda juga bisa menambahkan tulisan, efek musik bahkan dubbing langsung juga bisa. Dan keuntungan lainnya adalah kualitas video yang Anda buat tidak akan berkurang dan bahkan Anda juga bisa mengompresinya.





3. FilmoraGo





Seperti kebanyakan aplikasi pengedit video, fitur yang disediakan oleh aplikasi ini terdiri dari pemotongan, menambah filter, tema, musik, dll. Namun perbedaanya, aplikasi ini memberikan fitur tambahan seperti video yang bisa dibuat dengan rasio 1:1, 16:9, video terbalik, dan Anda juga bisa menambahkan transisi, slow motion, tulisan, dsb.







Nah, jika masih ingin menambah filter lain Anda bisa membelinya, dan ketika selesai mengedit video Anda bisa langsung meng-uploadnya ke jejaring sosial atau menyimpannya di galeri.





4. PowerDirector





Mungkin bagi para pengguna baru aplikasi ini, Anda masih perlu sedikit penyesuaian. Namun tak perlu khawatir karena terdapat video tutorial cara pengaplikasian fitur aplikasi ini. Dan ketika sudah terbiasa menggunakan aplikasi ini maka Anda bisa membuat video dengan kualitas profesional hanya dalam beberapa detik saja.







Disediakan 30 efek dan efek transisi untuk membuat video Anda lebih keren. Lebih kerennya lagi, aplikasi ini bisa Anda gunakan untuk membuat video green screen, sangat menarik bukan?.





5. VivaVideo





Aplikasi ini adalah salah satu aplikasi editor video terbaik yang membuat video Anda terlihat seperti hasil editan profesional. Pada alikasi ini, Anda bisa melakukan pemotongan video, menambah efek, filter, klip dan subjudul animasi. Anda juga bisa melakukan slow motion video dengan aplikasi yang satu ini.







Dari beberapa aplikasi yang telah disebutkan di atas, pastinya Anda semakin bersemangat untuk mulai belajar edit video dengan aplikasi editor video terbaik. Dan poin pentingnya adalah, aplikasi-aplikasi di atas bisa Anda download secara gratis dari Playstore atau Appstore.


Posting Komentar untuk "5 Aplikasi Pengedit Video Terbaik di Android"